Berita  

Ramadhan Berkah, Komunitas Bikers Custom Bulukumba Berbagi Takjil di Ruas Jalan

Bulukumba,- Bulan Ramadhan dimanfaatkan Komunitas Motor Bikers Custom Bulukumba untuk berbagi ke sesama dengan mambagikan takjil buat pengguna jalan.

Titik kumpul pembagian takjil berada diruas jalan Poros Bulukumba Sinjai,Pertigaan Desa Bulo-Bulo, Salassae, Kec.Bulukumpa. Minggu, 24 April 2022.

“Kami sengaja turun ke jalan langsung untuk bertemu dan berbagi dengan masyarakat. Adapun tujuan pembagian takjil ini untuk membantu para pengguna jalan yang tidak sempat berbuka puasa di rumah. Selain itu merupakan agenda tahunan Bikers Custom Bulukumba”, Ujar Koordinator Humas Andi Oddank.

Komunitas Bikers Custom saat berbagi takjil di ruas jalan poros Bulukumba Sinjai. Minggu, 24 April 2022.

Menurut Ketua Bikers Custom (Andi Anton), proses pembagian takjil juga dilakukan dengan memperhatikan kelancaran lalu lintas agar tidak terjadi penumpukan dan kemacetan diruas jalan.

Setelah pembagian takjil dilanjutkan buka puasa bersama dengan seluruh member Bikers Custom Bulukumba.